Selasa, 15 April 2014

POLEMIK SAMPAH DI BELAKANG PASAR HEWAN KUDUS



Tumpukan sampah di belakang Pasar Hewan Kudus
 

Permasalahan Sampah di Kabupaten Kudus memang perlu mendapat perhatian  Khusus. Beberapa lokasi pembuangan sampah liar saat ini menjadi  permasalahan yang harus segera  mendapatkan pemecahan persoalan.  Salah satunya pembuangan sampah yang  ada di belakang Pasar Hewan yang terletak di wilayah Desa Jati Wetan.  Suyitno, Kepala Desa Jati Wetan saat ditemui wartawan SKM BUSER menjelaskan,

POLRES PATI GELAR SERTIJAB KASAT LANTAS

AKP M. Ifan Hariyat (Kiri) dan AKP Dax Emmanuelle Samson Manuputy (kanan) dalam upacara Sertijab Kasat Lantas Polres Pati
 


Polres Pati menyelenggarakan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Lantas Pada hari Sabtu tanggal 22 Maret 2014 sekitar pukul 08.00 di halaman Apel Mapolres Pati. Upacara Sertijab tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Pati AKBP Dr. Bakharuddin MS, Msi dan dihadiri oleh seluruh anggota Polres Pati beserta Bhayangkari. Kasat Lantas sebelumnya dijabat oleh AKP M. Ifan Hariyat T, SH, SIK digantikan oleh AKP Dax Emmanuelle Samson Manuputy, SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat lantas Polres Batang, sementara AKP M. Ifan Hariyat T, SH, SIK mendapat tugas baru sebagai Kapolsek Gombong Polres Kebumen.
Dalam upacara tersebut para pejabat baru dilakukan pengambilan sumpah jabatan oleh rohaniawan, selanjutnya dilakukan penandatanganan berita acara sertijab, pakta integritas serta berita acara sumpah jabatan yang disaksikan oleh saksi-saksi dari eksternal Polri.
Kapolres Pati AKBP Dr. Bakharuddin MS, Msi dalam amanatnya menerangkan bahwa mutasi merupakan hal yang biasa di tubuh Polri, sebagai penyegaran bagi para pejabat sesuai dengan kebutuhan organisasi dalam rangka memelihara dinamika organisasi.

Senin, 14 April 2014

BAPPEDA PATI GELAR MUSRENBANG

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Pati akhir-akhir ini menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tahun 2014.  Kegiatan Musrenbang 2014 ini secara resmi dibuka oleh Bupati Pati Haryanto di Pendopo Kabupaten Pati, guna membahas  rencana kerja Pemerintah daerah Kabupaten Pati tahun 2015. 
Kepala Bappeda melalui Sekretaris Bappeda Turi Atmoko menjelaskan bahwa kegiatan Musrenbang dapat memadukan program kegiatan dari SKPD dan sesuai aspirasi masyarakat. Musrenbang sendiri dirumuskan